Alhamdulillah, Farouk Abdullah Alwyni yang merupakan Ketua Dewan Pembina CISFED masuk daftar ISLAMICA500 (www.Islamica500.com). Daftar ini merupakan kumpulan dari para individual yang di anggap berpengaruh dalam perkembangan Ekonomi Islam (Islamic Economy) atau yang di sebut sebagai Global Leaders in the Islamic Economy.
The Islamica500 di terbitkan oleh The Isfin Institute (www.isfin.net), sebuah lembaga konsultan internasional yang memiliki domisili di antara-nya di London, Kuala Lumpur, Dubai, dan New York.
Edisi 2015 atau yang pertama dari The Islamica500 di luncurkan di Kuala Lumpur tahun lalu bersamaan dengan penyelenggaraan dari The World Islamic Economic Forum (WIEF). Sedangkan Edisi 2016 dari The Islamica500 akan di luncurkan di Dubai pada tanggal 10 Oktober 2016, malam sebelum pelaksanaan The Global Islamic Economy Summit (GIES).
Profil Farouk Abdullah Alwyni dapat di lihat di halaman 113 di pre-printed version dari The Islamica500.